KIAT HEMAT BELANJA BULANAN

s3010036assalamualaikum.

sekarang lagi ngetren istilah krisis keuangan global…ternyata itu bukan cuma isu belaka, efeknya sudah mulai berasa, termasuk bagi bunda ( mungkin juga para ibu – ibu lain )., minyak mahal, gas mahal, listrik mahal semua harga barang merangkak naik sementara gaji dan pendapatan tidak berbanding lurus dengan kenaikan harga. 

kita boleh pusing, tapi tak boleh menyerah apalagi putus asa. kita masih bisa melakukan sesuatu, minimal untuk membuat dapur tetap beraktifitas normal he he….kita para ibu harus bisa pinter – pinter atur keuangan, kalo bisa ngirit ( biar dikit ) khan lumayan….

bunda punya kiat menghemat pengeluaran belanja tiap bulan, ini kuncinya :

– belanja keperluan dapur ( sayur, bumbu dapur dll ) di pasar tradisional terdekat.                                            ( dapat harga lebih murah, apalagi untuk yang jago nawar dan udah punya langganan ) ; ( bila pasar agak jauh, belenja sekalian untuk 2 or 3 hari, pilih yang masih baru dan segar, simpan di kulkas biar awet ) ; ( cari info dari tetangga, pedagang yang jual lebih murah dengan kualitas bagus ). sedikit turun ke pasar sekaligus bersosialisasi…

– belanja keperluan rumah ( sabun, shampo dll ) secara sekaligus untuk keperluan 1 bulan.                             dengan begitu, kita bisa memprediksi kebutuhan secara terukur dan diharapkan tidak berbelanja terlalu berlebihan.

– cari supermarket yang lebih murah. bunda punya referensi tempat, yakni di ” tip top swalayan “. bila lokasi jauh dari “tip top swalayan”, lebih baik cari swalayan yang paling deket dengan rumah ( lumayan hemat bensin dan ongkos ).

– selalu bawa catatan setiap berbelanja, jadi kita tidak membeli yang tidak kita perlukan.

– matikan listrik setiap keluar ruangan

– set ac atau peralatan elektonik seperlunya.

LIBURAN SERU….

s3010031a1Assalamualaikum Wr. Wb.

seminggu yang lalu, tgl 16 November 2008, kami sekeluarga piknik or liburan bersama. Lokasi di Cibodas….daerah puncak. Cinta seneng banget…apalagi ketemu temen – temen seumuran. Cibodas emang tempat liburan yang cocok untuk melepas penat, udara sejuk dan pemandangan yang luar biasa menyejukkan mata hati. tempat yang bener – bener bikin cinta bisa leluasa berlarian di rumput tanpa menghirup asap knalpot ( kondisi yang susah dicari di jakarta ).

semua sempurna, hingga turun hujan gedee…banget….untung kami udah bawa persiapan cukup lengkap, dari jas hujan, payung sampai baju ganti. terpaksa cinta nggak bisa berlama-lamaan main di padang rumput dan harus berjibaku menyelamatkan diri dari guyuran hujan yang turun cukup lama. terpaksa kami harus pulang lebih cepat dari rencana, meski begitu, cukup bagi kami ( terutama bagi cinta ) untuk merefresh otak dan fisik…

satu pelajaran yang bisa kami petik…yaitu :

– JANGAN PERNAH BERLIBUR DI PUNCAK TANPA BEKAL LENGKAP UNTUK MENGHADAPI HUJAN

  ( jas hujan, payung, baju hangat, baju ganti dan minyal telon atau minyak kayu putih )

– BILA MUNGKIN, PILIH MUSIM KEMARAU UNTUK MENGUNJUNGI LOKASI YANG SANGAT BERPOTENSI SERING TURUN HUJAN

– SESAMPAI DI RUMAH, BERI ANAK MULTIVITAMIN, DAN HANGATKAN TUBUHNYA SELALU SUPAYA TIDAK TERKENA FLU.

so…selamat berlibur…

MENJAGA IMUNITAS DAN MENGURANGI NGOMPOL DI MALAM HARI PADA BALITA

banyak orang tua yang mengeluh masalah si balita yaang masih mengompol di malam hari, selain bikin capek juga higienitas ruang tidur si kecil menjadi kurang. bunda juga sempat mengalaminya, tapi itu sebelum bunda coba kasih Cinta tepung mata beras ( bukan promosi lho…) ini beneran testimoni tanpa rekayasa.

ada satu lagi, tepung mata beras juga meningkatkan imunitas si kecil, tentunya jangan mengabaikan konsumsi sayur dan buah ya. alhamdulillah, setelah mengkonsumsi tepung mata beras secara teratur selama 4 bulan terakhir ini, Cinta jadi jarang sakit dan badannya lebih berisi.

sehat selalu ya nak…